Karya Tulis Ilmiah



PERBEDAAN DURASI TIDUR BAYI USIA 0-3 BULAN SEBELUM DAN SESUDAH DILAKUKAN PIJAT BAYI DI DESA TIRTOMOYO KECAMATAN AMPELGADING KABUPATEN MALANG

Prodi : POLTEKKES KEMENKES MALANG PRODI DIII KEBIDANAN
Pengarang : SILFIANA SHINDY ARISTA
Dosen Pembimbing : Pembimbing I Marjati, SST, M.Pd. Pembimbing II Rita Yulifah, S.Kp, M.Kes.
Klasifikasi/Subjek : , Durasi Tidur, Pijat Bayi
Penerbitan : , Malang: 2013.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-33-A-
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Arista, Silfiana Shindy. 2013. Perbedaan Durasi Tidur Bayi Usia 0-3 Bulan Sebelum dan Sesudah Dilakukan Pijat Bayi Di Desa Tirtomoyo Kecamatan Ampelgading Kabupaten Malang. Karya Tulis Ilmiah. Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang Jurusan Kebidanan Program Studi D-III Kebidanan Malang. Pembimbing I Marjati, SST, M.Pd. Pembimbing II Rita Yulifah, S.Kp, M.Kes. Berdasarkan fenomena, peneliti menemukan masalah yang seringkali dikeluhkan orang tua kepada bayinya yang memiliki masalah susah tidur, sehingga membuat durasi tidur bayi kurang. Pijat dapat mempengaruhi keluarnya hormon tidur melatonin, yang membuat bayi dapat memiliki pola tidur yang teratur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mangetahui adanya perbedaan durasi tidur bayi usia 0-3 bulan sebelum dan sesudah dilakukan pijat bayi. Penelitian ini menggunakan desain quasy eksperimental dengan pendekatan one group pretest-posttest. Populasi penelitian ini sebanyak 15 responden, menggunakan total sampling. Data dikumpulkan melalui lembar observasi yang diisi oleh peneliti dengan mewawancarai orang tua responden mengenai durasi tidur bayinya sebelum dan sesudah dilakukan pijat bayi. Analisa menggunakan uji statistik Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian ini didapatkan rata-rata durasi tidur bayi usia 0-3 bulan sebelum dilakukan pijat bayi 15,27 jam sehari, sedangkan sesudah dilakukan pijat bayi 16,67 jam sehari. Uji statistik Wilcoxon Signed Rank Test dengan nilai α=0,05. Hasil analisis data menunjukkan Thitung 0 < Ttabel 25 dan nilai Asymp. Sig. (2-tailed) sebesar 0,001 < α = 0,05, maka kesimpulan dari penelitian ini adalah terjadi peningkatan durasi tidur pada bayi usia 0-3 bulan sebelum dan sesudah dipijat Di Desa Tirtomoyo Kecamatan Ampelgading Kabupaten Malang. Dengan demikian disarankan pijat bayi dapat menjadi salah satu alternatif bagi masyarakat dalam mengatasi bayinya yang susah tidur. Kata Kunci : Durasi Tidur, Pijat Bayi



Lampiran