Karya Tulis Ilmiah



STUDI KASUS ASUHAN KEBIDANAN PERINATAL PADA NY “R” DI BPM KARTINI WAGIR KABUPATEN MALANG LAPORAN TUGAS AKHIR

Prodi : Polkesma Kebidanan
Pengarang : IMSAKIAH IZZA RAMADHANI
Dosen Pembimbing : (1) Naimah, S.KM, M.Kes, (2) Budi Suharno, S.Kp.,M.Kes.
Klasifikasi/Subjek : ,
Penerbitan : , Malang: 2015.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-25-A-
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Ramadhani, Imsakiah Izza. 2015. Studi Kasus Asuhan Kebidanan Perinatal pada Ny. R di BPM Kartini Wagir Kabupaten Malang. Laporan Tugas Akhir, Studi Kasus, Program Studi DIII Kebidanan Malang, Jurusan Kebidanan, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, Pembimbing (1) Naimah, S.KM, M.Kes, Pembimbing (2) Budi Suharno, S.Kp.,M.Kes. Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB), merupakan indikator penting dalam menilai tingkat derajat kesehatan di suatu negara. (Depkes RI, 2007). Berdasarkan data Survey Kesehatan Rumah Tangga (SKRT, 2011) penyebab langsung kematian ibu terjadi akibat perdarahan, tekanan darah tinggi (pre –eklamsia/ eklamsia) saat hamil, persalinan dan nifas, persalinan macet dan keguguran dan penyakit. Sedangkan penyebab langsung angka kematian bayi adalah bayi baru lahir rendah, trauma persaslinan (asfiksia), infeksi dan kecacatan. Penyebab tidak langsung angka kematian ibu dan bayi adalah karna kondisi masyarakat seperti pendidikan, sosial ekonomi dan budaya. sehingga diperlukan metode yang mampu mengatasi masalah tersebut salah satunya dengan asuhan dengan pendekatan continuity of care. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan asuhan kebidanan secara berkelanjutan pada ibu hamil, bersalin, nifas, neonatus, dan KB dengan menggunakan pendekatan manajemen kebidanan. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah Ny.”R” dengan kehamilan 36-37 minggu dengan SPR=2. Pengumpulan asuhan kebidanan ini dilakukan dengan cara wawancara, observasi, serta dokumentasi. Instrumen dalam penelitian ini meliputi format pengkajian ibu hamil, bersalin, nifas, neonatus dan KB, dan lembar observasi. Hasil pengolahan data penelitian ditulis menggunakan prinsip prinsip manajemen asuhan kebidanan menurut Surat Keputusan Kementrian Kesehatan RI no.369 th 2007 dan pendokumentasian menggunakan SOAP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ny.”R” usia 30 tahun GII P2002 Ab000 UK 36-37 minggu, T/H/I, letak kepala, punggung kiri, dengan keadaan ibu dan janin baik. Proses persalinan berjalan normal. Bayi neonatus cukup bulan dengan berat lahir 3200 gram, jenis kelamin laki laki. Proses nifas berjalan dengan normal sesuai dengan masa nifas sampai Ny.”R” menjadi akseptor KB 3 bulanan. Dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran tentang penerapan asuhan kebidanan berkelanjutan (continuityof care). Kata kunci : Asuhan Kehamilan, Persalinan, Nifas, Neonatus, KB



Lampiran