Karya Tulis Ilmiah



KAJIAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN POLA MAKAN PADA PENDERITA HIPERTENSI RAWAT JALAN DI PUSKESMAS CISADEA KOTA MALANG

Prodi : DIPLOMA III GIZI
Pengarang : SHINDA AYU AMELYA FLORENSIA
Dosen Pembimbing : Endang Widajati
Klasifikasi/Subjek : , Hypertension, Level of Knowledge, Diet
Penerbitan : , Malang: 2018.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK SHINDA AYU AMELYA FLORENSIA, 2018. Kajian Tingkat Pengetahuan dan Pola Makan Penderita Hipertensi Rawat Jalan di Puskesmas Cisadea Kota Malang. Karya Tulis Ilmiah, Program Studi Diploma III Jurusan Gizi, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, Pembimbing : Endang Widajati Dari beberapa penelitian dilaporkan bahwa penyakit yang dapat menyebabkan peluang 7 kali lebih besar terkena stroke, 6 kali lebih besar terkena congestive heart failure, dan 3 kali lebih besar terkena serangan jantung adalah hipertensi yang tidak terkontrol. Data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang 2016 dari 77.391 orang yang dilakukan pengukuran tekanan darah di pelayanan kesehatan, didapat 34,41% atau 26.627 orang dikategorikan dalam hipertensi/ tekanan darah tinggi. Dari jumlah tersebut, mayoritas adalah perempuan yang mencapai 22.774 orang, sedangkan laki-laki mencapai 3.853 orang. Hipertensi bisa disebabkan oleh berbagai faktor yang terbagi menjadi 2 faktor yaitu faktor yang dapat dirubah dan faktor yang tidak dapat dirubah, yang termasuk faktor yang dapat dirubah adalah pengetahuan, pola makan, merokok, minuman berakohol dan obesitas, dan faktor yang tidak dapat dirubah diantaranya usia dan jenis kelamin. Tujuan penelitian yaitu untuk mengkaji tingkat pengetahuan dan pola makan pada penderita hipertensi rawat jalan di Puskesmas Cisadea Kota Malang. Jenis penelitian ini adalah observasional dengan desain penelitian menggunakan deskriptif. Karakteristik penderita hipertensi adalah sebanyak 80% berada pada rentang umur 56-65 tahun, sebagian besar berjenis kelamin perempuan yaitu sebanyak 70%, dan sebagian besar memiliki tingkat pendidikan SD-SMP yaitu sebanyak 60%. Tingkat pengetahuan pada penderita hipertensi sebagian besar memiliki tingkat pengetahuan yang kurang yaitu sebanyak 18 orang memiliki tingkat pengetahuan yang kurang. Dari kuisoner yang telah diberikan, responden lebih banyak terdapat banyak kesalahan pada pertanyaan yang berkaitan dengan tanda-tanda menderita hipertensi, pengobatan hipertensi, batas konsumsi daging dan ikan dalam sehari, bahan makanan tinggi natrium serta batas penggunaan garam dapur. Kecenderungan penderita hipertensi adalah sebagian besar (86,7%) memiliki tingkat pendidikan rendah dengan sebagian besar (60%) memiliki tingkat pengetahuan yang kurang dan sebagian besar (33,3%) memiliki pola makan yang jarang. Kesimpulan dari penelitian ini adalah sebagian besar (60%) tingkat pengetahuan penderita hipertensi rawat jalan di Puskesmas Cisadea tergolong kurang, dan jika dilihat dari pola makan penderita hipertensi bahwa tidak semua penderta hipertensi yang memiliki tingkat pengetahuan kurang juga memiliki pola makan yang sering mengkonsumsi makanan tinggi natrium, akan tetapi ditemukan juga penderta hipertensi yang memiliki tingkat pengetahuan cukup tetapi pola makannya sering mengkonsumsi. Saran dari penelitian adalah diharapkan pelaksanaan konseling gizi lebih ditekankan pada pemberian materi terkait hipertensi khususnya bagi penderita hipertensi. Kata Kunci : Hipertensi, Tingkat Pengetahuan, Pola Makan viii



Lampiran

[ Sampul Depan ][ Sampul Dalam ]

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File Daftar Tabel : [ Unduh ]

File Daftar Gambar : [ Unduh ]

File Daftar Lampiran : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]