Karya Tulis Ilmiah



HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL SUAMI DENGAN PEMAKAIAN METODE KONTRASEPSI PADA PASANGAN USIA SUBUR (PUS) RESIKO TINGGI DI RW 03, DESA WONOREJO, KECAMATAN SINGOSARI, KABUPATEN MALANG

Prodi : PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN
Pengarang : REMA DWI HERDIANA
Dosen Pembimbing : (1): Rita Yulifah, S.Kp., M.Kes. (2): Wandi, S.Kep.Ners., M.Pd
Klasifikasi/Subjek : , Dukungan Sosial, Metode Kontrasepsi, Resiko Tinggi
Penerbitan : , Malang: 2018.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Herdiana, Rema Dwi. 2018. Hubungan Dukungan Sosial Suami dengan Pemakaian Metode Kontrasepsi pada Pasangan Usia Subur (PUS) Resiko Tinggi di RW 03, Desa Wonorejo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Skripsi. Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan Malang, Jurusan Kebidanan, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang. Pembimbing (1): Rita Yulifah, S.Kp., M.Kes. Pembimbing (2): Wandi, S.Kep.Ners., M.Pd Pertumbuhan penduduk di Indonesia selalu mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Jika dibiarkan terus menerus maka akan mengalami banyak masalah terutama pada masalah kependudukan. Program keluarga berencana (KB) yang diupayakan dari pemerintah juga belum bisa menurunkan AKI dan AKB. Dalam pemakaian metode kontrasepsi banyak wanita kesulitan menentukan metode kontrasepsi yang tepat untuk dirinya, khususnya pasangan usia subur yang memiliki resiko tinggi. Salah satu hal yang mempengaruhi pemakaian metode kontrasepsi adalah dukungan dari keluarga atau pasangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan sosial suami dengan pemakaian metode kontrasepsi pada pasangan usia subur resiko tinggi. Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah analitik korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah 68 orang dan sampel sebesar 58 responden dengan menggunakan teknik simple random sampling. Instrumen pada penelitian ini menggunakan kuesioner dukungan sosial. Analisa data menggunakan uji chi square. Berdasarkan teknik analisa uji chi square diperoleh nilai p value adalah 0,026 sedangkan α adalah 0,05, karena nilai p value < α, maka H0 ditolak yang artinya ada hubungan antara dukungan sosial suami dengan pemakaian metode kontrasepsi pada pasangan usia subur (PUS) resiko tinggi. Dukungan yang diberikan oleh suami dapat mempengaruhi ibu dalam menggunakan KB. Oleh karena itu, dengan adanya hubungan antara dukungan sosial suami dengan pemakaian metode kontrasepsi, maka petugas kesehatan diharapkan selain memberikan KIE kepada pasangan usia subur resiko tinggi juga disarankan untuk memberikan KIE kepada suami agar suami juga mendapat pengetahuan mengenai pemakaian metode kontrasepsi yang tepat. Kata Kunci: Dukungan Sosial, Metode Kontrasepsi, Resiko Tinggi



Lampiran

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File Daftar Tabel : [ Unduh ]

File Daftar Gambar : [ Unduh ]

File Daftar Lampiran : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]