Karya Tulis Ilmiah



ANALISIS BAKTERI COLIFORM PADA LIMBAH AIR AKHIR INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH (IPAL) KOMUNAL DI JANTI BARAT PEDEPOKAN KOTA MALANG

Prodi : D3 ANALISIS FARMASI DAN MAKANAN
Pengarang : FARIZA GILANG SALSABILA
Dosen Pembimbing : Apt. M. Hasan Wattiheluw, S. Farm., M. Farm.
Klasifikasi/Subjek : , IPAL Komunal, Total Coliform, MPN
Penerbitan : , Malang: 2023.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Usaha pemerintah berbasis masyarakat untuk mengatasi pencemaran limbah rumah tangga dilakukan dengan pendiriaan program Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) yang dipergunakan secara komunal. Air limbah yang berasal dari aktivitas rumah tangga umumnya mengandung bahan-bahan atau zat-zat yang sangat membahayakan kesehatan manusia dan mengganggu lingkungan hidup. Efektifitas kerja IPAL Komunal dapat dilihat salah satunya pada parameter biologi yaitu total Coliform. Menurut Permen LHK No. 68 tahun 2016, kadar maksimum total Coliform pada baku mutu air limbah dosmetik sebesar 3.000/100 ml. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah limbah air akhir hasil pengolahan IPAL Komunal di Janti Barat Padepokan, Kota Malang teridentifikasi mengandung bakteri Coliform dan nilai total Coliform telah memenuhi baku mutu, sehingga air limbah hasil pengolahan aman untuk dialirkan ke badan sungai. Parameter total Coliform pada sampel air dianalisis menggunakan metode Most Probable Number (MPN) dengan 2 tahap pengujian yaitu uji penduga dilakukan untuk mengetahui keberadaan bakteri Coliform dan dilanjutkan dengan uji penegasan atau uji konfirmasi yang berfungsi untuk mengkonfirmasi keberadaan bakteri Coliform dalam tabung yang positif. Hasil analisis menunjukkan bahwa kedua sampel limbah air akhir Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Komunal di Janti Barat Padepokan, teridentifikasi mengandung bakteri Coliform dengan nilai MPN sebesar >160.000/100 ml untuk S1 dan hasil yang sama diperoleh oleh S2 yaitu dengan nilai MPN >160.000/100 ml yang artinya melewati batas cemaran dan standar baku mutu menurut Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P.68 /Menlhk/ Setjen/ Kum.1/8/2016 Tahun 2016 tentang Baku Mutu Air Limbah Domestik. Kata kunci : IPAL Komunal, Total Coliform, MPN



Lampiran

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File Daftar Tabel : [ Unduh ]

File Daftar Gambar : [ Unduh ]

File Daftar Lampiran : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]