Karya Tulis Ilmiah



STUDI LITERATURE : PENGARUH LAMA MASA SIMPAN DARAH LENGKAP TERHADAP JUMLAH ERITROSIT DAN KADAR HEMOGLOBIN

Prodi : D3 TEKNOLOGI BANK DARAH
Pengarang : TUT WURI HANDAYANI
Dosen Pembimbing : Ardi Panggayuh, S.Kp., M.Kes.
Klasifikasi/Subjek : , Lama simpan, Jumlah Eritrosit, Kadar Hemoglobin, Darah Lengkap.
Penerbitan : , Malang: 2023.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Perlakuan darah setelah pengambilan darah harus dijaga kualitas dan mutunya. Maka proses penyimpanan darah harus memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan. Pemilihan jenis antikoagulan akan berpengaruh pada batas waktu penyimpanan darah donor dan tidak merubah fungsi dan kualitas komponen darah. Jenis antikoagulan yang baik adalah yang tidak merusak komponen-komponen yang terkandung di dalam darah dan harus sesuai dengan jenis komponen darah yang dibutuhkan. Penelitian ini mengunakan metode Systematic Literature Review (SLR), yaitu studi literatur dengan mengidentifikasi, mengevaluasi, dan mengumpulkan data-data penelitian yang sudah ada. Langkah penelitian diawali dengan penelusuran literatur, meliputi : menentukan topik, merumuskan PEO (Population, Exposure, Outcome), kata kunci, database penelitian, kriteria inklusi dan inklusi, seleksi studi dan penelitian kulitas, review. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat tiga jurnal dimana jurnal satu menunjukkan penurunan eritrosit dibawah nilai normal yaitu pada laki-laki 4,18 juta/〖mm〗^3 dan perempuan 3,1 juta/〖mm〗^3, jurnal dua terdapat peningkatan kadar hemoglobin dengan jumlah rata-rata kadar hemoglobin pada minggu pertama 12,83 g/dl dan pada minggu ketiga 13,06 g/dl, jurnal tiga terdapat penurunan jumlah eritrosit dan peningkatan kadar hemoglobin dengan jumlah rata-rata kadar hemoglobin pada hari pertama 14,9 g/dl dan pada minggu keempat 17,1 g/dl, dan jumlah rata-rata eritrosit pada hari pertama 5,03 juta/〖mm〗^3 dan pada minggu keempat 4,72 juta/〖mm〗^3. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh lama masa simpan darah lengkap terhadap jumlah eritrosit dan kadar hemoglobin dan juga semakin lama darah disimpan, berkurangya ATP pada darah akan menyebabkan penurunan jumlah eritrosit dan sel eritrosit yang lisis akan menyebabkan darah yang disimpan mengalami kenaikan kadar hemoglobin. Kata Kunci: Lama simpan, Jumlah Eritrosit, Kadar Hemoglobin, Darah Lengkap.



Lampiran

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]