Karya Tulis Ilmiah



ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN YANG MENGALAMI GANGGUAN SISTEM MUSKULOSKELETAL (FRAKTUR FEMUR) DENGAN NYERI AKUT DI RUANG DAHLIA RST dr. SOEPRAOEN MALANG

Prodi : DIPLOMA III KEPERAWATAN
Pengarang : ERIE DIAH SAFITRI
Dosen Pembimbing : Sri Mudayatiningsih, SKp. M. Kes., Dr. Tri Johan A.Y, S.Kp. M.Kep.
Klasifikasi/Subjek : , Nyeri akut, Gangguan Muskuloskeletal (Fraktur Femur).
Penerbitan : , Malang: 2017.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 0

Abstraksi

Asuhan keperawatan pada klien yang mengalami gangguan sistem muskuloskeletal (fraktur femur) dengan nyeri akut di ruang dahlia rst dr. Soepraoen malang. Erie Diah Safitri (2017). Karya Tulis Ilmiah Deskriptif Studi Kasus, Program Studi DIII Keperawatan Malang, Jurusan Keperawatan, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, Pembimbing (Utama) Sri Mudayatiningsih, SKp. M. Kes (Pendamping) Dr. Tri Johan A.Y, S.Kp. M.Kep. Kata Kunci : Nyeri akut, Gangguan Muskuloskeletal (Fraktur Femur). Fraktur adalah terputusnya kontinuitas jaringan tulang yang disebabkan oleh trauma atau tenaga fisik, fraktur tulang terjadi apabila resistensi tulang terhadap tekanan menghasilkan daya untuk menekan. Dari 20.829 kasus kecelakaan sepanjang tahun 2016sebanyak 1.770 orang mengalami fraktur.Komplikasi yang disebabkan oleh fraktur diantaranya syok, emboli lemak, sindrom kompertemen , tromboemboli, emboli paru. Keluhan utama pasien fraktur mengeluh nyeri, gatal dan panas pada bagian tubuh yang mengalami patah tulang. Mengurangi rasa nyeri dan ketidaknyamanan yang dirasakan klien merupakan intervensi keperawatan utama yang dilakukan oleh perawat. Tujuan penelitian ini adalah untuk melaksanakan asuhan keperawatan pada klien yang mengalami gangguan sistem muskuloskeletal (fraktur femur) dengan nyeri akut di ruang dahlia RST dr. Soepraoen Malang dengan subjek penelitian berjumlah 2 orang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif studi kasus selama pasien tersebut menjalani rawat inap pada bulan maret sampai april 2017menggunakan instrument lembar dokumentasi asuhan keperawatan yang meliputi pengkajian, analisa data, diagnosa keperawatan, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa terdapat kesenjangan antara teori dan praktek. Pada kedua responden dilakukan penatalaksanaan keperawatan berupa relaksasi nafasdalam, memposisikan pasien senyaman mungkin, mengkaji respon nyeri dan berkolaborasi dengan tim medis dalam pemberian obat analgesik. Peneliti berharap dengan penelitian ini tenaga kesehatan dapat melakukan dan memberikan asuhan keperawatan yang tepat dan komprehensif pada pasien fraktur. Saran untuk peneliti selanjutnya adalah pengkajian nyeri dapat dilakukan lebih mendalam lagi dan berikan tindakan keperawatan yang sesuai dengan kebutuhan pasien agar asuhan kepertawatan yang didapat berkesinambungan.



Lampiran

[ Sampul Depan ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]