Karya Tulis Ilmiah



FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMANFAATAN FASILITAS KESEHATAN DALAM MENGATASI PENYAKIT SKABIES DI PONDOK PESANTREN ASY – SYADZILI (Deskriptif Survey)

Prodi : PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN MALANG
Pengarang : CHOIRUN NISA
Dosen Pembimbing : Fiashriel Landy, S.Kep., Ns., M.Kes, Setyo Harsoyo, SKM, M.Kes.
Klasifikasi/Subjek : ,
Penerbitan : , Malang: 2016.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-27-A-
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pemanfaatan fasilitas Kesehatan Dalam Mengatasi Scabies di Pondok Pesantren Asy – Syadzili Pakis. Karya Tulis Ilmiah, Program Studi DIII Keperawatan Malang, Choirun Nisa (2016). Pembimbing (Utama) Fiashriel Landy, S.Kep., Ns., M.Kes, Pembimbing (Pendamping) Setyo Harsoyo, SKM, M.Kes. Kata Kunci: Pemanfaatan, Fasilitas Kesehatan, Scabies Scabies adalah penyakit menular yang ditularkan secara langsung dengan bersentuhan dan tak langsung melalui benda. Salah satu cara untuk mengatasi penyakit scabies adalah memanfaatkan fasilitas kesehatan untuk berobat. Faktor – faktor yang mempengaruhi pemanfaatan fasilitas kesehatan antara lain predisposing factor, enabling factor dan reinforcing factor. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi setiap faktor – faktor yang mempengaruhi pemanfaatan fasilitas kesehatan dalam mengatasi scabies. Metode yang digunakan adalah deskriptif survey. Responden penelitian sebanyak 24 orang dengan teknik pengambilan data menggunakan total sampling. Hasil penelitian menunjukkan predisposing factor baik (100%) dengan rincian 96% pengetahuan baik, keyakinan,pemanfaatan fasilitas kesehatan baik, 79% budaya baik, Enabling factor cukup (50%) dengan rincian kurang (62%) pada prasarana, sarana baik (42%), Reinforcing factor baik 46% dengan rincian dukungan pengasuh pondok baik dan dukungan petugas kesehatan cukup. Untuk meningkatkan derajat kesehatan pada santri dan peningkatan pemanfaatan fasilitas kesehatan dalam penanganan penyakit scabies dapat dilakukan dengan pendidikan kesehatan dan peningkatan sarana dan prasarana. Melalui penelitian ini petugas kesehatan dapat melakukan pendidikan kesehatan dan menyediakan sarana dan prasarana yang menunjang dalam mengatasi scabies.



Lampiran

[ Sampul Depan ]

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]