Karya Tulis Ilmiah



PENGARUH PENYULUHAN BERBASIS WHATSAPP GROUP DENGAN MEDIA VIDEO TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN TENTANG HYGIENE DAN SANITASI PENJAMAH MAKANAN PADA IBU BALITA DI POSYANDU TERATAI DESA NGAGLIK KECAMATAN BATU KOTA BATU

Prodi : DIPLOMA 3 GIZI
Pengarang : ULFA TRI NURJANNAH
Dosen Pembimbing : Bastianus Doddy Riyadh, SKM, MM
Klasifikasi/Subjek : , Counseling on hygiene and sanitation of food handlers, Video media
Penerbitan : , Malang: 2023.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Latar Belakang: Berdasarkan data Dinas Kesehatan (2021), diare merupakan salah satu permasalahan yang cukup sensitif di Kota Batu. Kasus ini sangat penting untuk diteliti karena prevalensi diare di Kota Batu mencapai angka 35,9%. Diare disebabkan karena keadaan hygiene dan sanitasi penjamah makanan yang belum memenuhi syarat. Oleh karena itu, penyuluhan berbasis whatsapp group dengan media video diperlukan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan ibu balita, supaya dari lingkup keluarga sendiri juga dapat menjadi benteng nomor satu dalam program percepatan penurunan prevalensi diare ini. Tujuan: Mempelajari pengaruh penyuluhan dengan media video terhadap perubahan pengetahuan dan ketrampilan tentang hygiene dan sanitasi penjamah makanan pada ibu balita. Metode: Metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan jenis penelitian Preeksperimental. Desain penelitian ini adalah One Group Pre-test Post-test. Pengetahuan dan keterampilan ibu balita diukur menggunakan kuesioner . Uji perbedaan menggunakan uji paired T-test apabila data berdistribusi normal dan uji wilcoxon signed test apabila data berdistribusi tidak normal. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyuluhan melalui video hygiene dan sanitasi penjamah makanan memberikan pengaruh terhadap tingkat pengetahuan (p = 0,017) dan ketrampilan (p = 0,000). Kesimpulan: Terdapat perubahan pengetahuan dan keterampilan ibu balita sebelum dan sesudah dilakukan penyuluhan berbasis whatsapp group dengan media video Kata Kunci: Penyuluhan hygiene dan sanitasi penjamah makanan, Media video, Pengetahuan dan ketrampilan ibu balita.



Lampiran

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File Daftar Tabel : [ Unduh ]

File Daftar Gambar : [ Unduh ]

File Daftar Lampiran : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]