Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
HUBUNGAN SIKAP PETUGAS TEMPAT PENDAFTARAN PASIEN RAWAT JALAN (TPPRJ) DENGAN TINGKAT KEPUASAN PASIEN DI RUMAH SAKIT TK. II dr. SOEPRAOEN MALANG TAHUN 2016
Prodi | : PRODI DIII PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN |
Pengarang | : EKA FIVA PARMASARI |
Dosen Pembimbing | : Gunawan, SKp., MMRS, dr. Endang Sri Dewi H.S., M.QIH |
Klasifikasi/Subjek | : , |
Penerbitan | : , Malang: 2016. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : PUSAT-27-A- |
Jumlah | : 0 |
Abstraksi
ABSTRAK EKA FIVA PARMASARI. “HUBUNGAN SIKAP PETUGAS TEMPAT PENDAFTARAN PASIEN RAWAT JALAN (TPPRJ) DENGAN TINGKAT KEPUASAN PASIEN DI RUMAH SAKIT TK. II dr. SOEPRAOEN MALANG TAHUN 2016”, Laporan Tugas Akhir, Program DIII Perekam Medis dan Informasi Kesehatan Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, Malang : Tahun 2016, 44 halaman, 4 tabel, 2 gambar, 18 lampiran. Laporan tugas akhir ini dilatar belakangi ketidakpuasan pasien terhadap pelayanan pendaftaran pasien yang di berikan di rumah sakit dimana masih terdapat petugas yang kurang ramah dalam melayani pasien. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi sikap petugas tempat pendaftaran pasien rawat jalan, tingkat kepuasan pasien rawat jalan, dan menganalisa hubungan sikap petugas pendataran pasien rawat jalan dengan tingkat kepuasan pasien. Penelitian ini berupa survey analitik degan pendekatan cross sectional yaitu penelitian dengan meneliti secara langsung pada tempat pendaftaran pasien rawat jalan dengan menggunakan kuisioner. Dari perhitungan statistik bisa dilihat bahwa H0 ditolak dan H1 diterima (harga 21,16 > 2,630) maka dapat disimpulkan adanya hubungan antara sikap petugas tempat pendaftaran pasien rawat jalan dengan tingkat kepuasan pasien di Rumah Sakit Tk. II dr. Soepraoen Malang. Petugas TPPRJ harus meningkatkan kualitas pelayanan antara sesama pasien/keluarga pasien harus sama dengan perlakuan yang sama kepada seluruh pasien/keluarga pasien yang mendaftar akan didapatkan tingkat kepuasan yang sama. Kata kunci : Sikap petugas tempat pendaftaran pasien rawat jalan dengan tingkat kepuasan pasien rawat jalan