Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
IMPLEMENTASI FORMULIR PEMINJAMAN DOKUMEN REKAM MEDIS RAWAT INAP TERHADAP WAKTU PENGEMBALIAN DOKUMEN DI RUMAH SAKIT PERMATA BUNDA KOTA MALANG
Prodi | : D III REKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN |
Pengarang | : Yonna Dheany Savita |
Dosen Pembimbing | : Tutik Herawati, S.Kp., M.M |
Klasifikasi/Subjek | : , REKAM MEDIS,INFORMASI KESEHATAN |
Penerbitan | : , Malang: 2020. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 1 |
Abstraksi
ABSTRAK Yonna Dheany Savita, 2020. “Implementasi Formulir Peminjaman Dokumen Rekam Medis Rawat Inap Terhadap Waktu Pengembalian Dokumen Di Rumah Sakit Permata Bunda Kota Malang”. Laporan Tugas Akhir D-III Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Jurusan Rekam Medis Dan Informasi Kesehatan. Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang. Pembimbing: Tutik Herawati, S.Kp., MM. Dokumen rekam medis adalah dokumen yang berisikan catatan dan dokumen tentang identitas pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan dan pelayanan lain yang diberikan kepada pasien pada sarana pelayanan kesehatan (Permenkes No.269/MENKES/PER/III/2008). Sesuai Standar Pelayanan Minimal pengembalian dokumen rekam medis rawat inap adalah 1x24 jam ke bagian assembling. Berdasarkan studi pendahuluan di Rumah Sakit Permata Bunda Kota Malang, terdapat pengembalian dokumen rekam medis rawat inap yang tidak tepat waktu yaitu lebih dari 1x24 jam. Sehingga diperlukan pengendalian dokumen rekam medis rawat inap terhadap waktu pengembalian dokumen, dengan menerapkan formulir peminjaman dokumen rekam medis rawat inap sebagai rekam jejak peminjam dan bukti tertulis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan waktu pengembalian dokumen rekam medis rawat inap antara sebelum dan sesudah implementasi formulir peminjaman DRM RI di Rumah Sakit Permata Bunda Kota Malang. Peneliti menggunakan rancangan penelitian Eksperimen Semu (Quasi Experiment Design) dengan pendekatan cross sectional, dengan masing – masing sampel untuk pretest dan postest 25 dokumen rekam medis rawat inap. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan analisa data menggunakan uji statistik Independent Samples T-test SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan, sebelum implementasi formulir peminjaman dokumen jumlah DRM RI yang kembali tepat waktu adalah 11 dokumen sedangkan setelah implementasi formulir peminjaman dokumen jumlah DRM RI yang kembali tepat waktu adalah 23 dokumen. Hasil analisa Independent T-test SPSS 23 menunjukkan bahwa nilai sig adalah 0,00 dimana kurang dari 0,05 maka H0 ditolak dan H1 diterima sehingga ada perbedaan waktu pengembalian dokumen rekam medis rawat inap antara sebelum dan sesudah implementasi formulir peminjaman DRM RI. Peneliti merekomendasikan penelitian ini sebagai acuan untuk peneliti selanjutnya dalam mengembangkan penelitian tentang aplikasi peminjaman dokumen rekam medis rawat inap terhadap waktu ketepatan pengembalian dokumen. Kata Kunci: Implementasi Formulir Peminjaman DRM RI, Waktu Ketepatan Pengembalian, Dokumen Rekam Medis Rawat Inap.