Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
SUHAN KEPERAWATAN DEFISIENSI PENGETAHUAN PADA PASIEN ULKUS DIABETIKUM DI KLINIK BROMO (Studi Kasus)
Prodi | : DIII KEPERAWATAN MALANG |
Pengarang | : YARIMA SETYAWATI |
Dosen Pembimbing | : Dr. Susi Milwati, S.Kp. M.Pd |
Klasifikasi/Subjek | : , KEPERAWATAN |
Penerbitan | : , Malang: 2019. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 1 |
Abstraksi
ABSTRAK Asuhan Keperawatan Defisiensi Pengetahuan Pada Pasien Ulkus Diabetikum Di Klinik Bromo. Yarima Setyawati(2019). Karya Tulis Ilmiah, Program Studi DIII Keperawatan Malang, Jurusan Keperawatan, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, Dr. Susi Milwati, S.Kp. M.Pd. Angka Diabetes Mellitus menurut WHO pada tahun 2025 akan meningkat 300 juta. DM dapat menyebabkan komplikasi yaitu ulkus diabetikum yang di Indonesia sebanyak 15%. Penyebabnya ialah kurangnya pengetahuan cara perawatan luka kaki, sehingga luka tidak sembuh dan menjadi kronis. Tujuan penelitian ini adalah melakukan asuhan keperawatan defisiensi pengetahuan pada pasien ulkus diabetikum di Klinik Bromo. Metode penelitian dengan penelitian deskriptif untuk mengeksplorasi asuhan keperawatan. Pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek penelitian 2 orang. Hasil penelitian pada pengkajian Subjek I dan II memiliki pengetahuan yang kurang, dengan ditegakkan diagnosis defisiensi pengetahuan dengan kurangnya terpapar informasi, dengan direncanakan tindakan pendidikan kesehatan. Pada implementasi, Subjek I dan II telah diberikan tindakan pendidikan kesehatan 4x30 menit dengan media leaflet dan metode ceramah, pada hasil evaluasi Subjek I dan II pada hari keempat masalah teratasi. Kesimpulan dari kedua subjek, hasilnya adalah dengan diberikan pendidikan kesehatan terjadi peningkatan pemahaman yang ditandai dengan mampu menjawab pertanyaan tentang DM, ulkus diabetikum dan mampu menjelaskan kembali cara perawatan luka kaki dengan benar. Rekomendasi peneliti yaitu untuk memberikan pengetahuan bisa dilakukan beberapa kali pendidikan kesehatan sesuai dengan kemampuan subjek.