Karya Tulis Ilmiah



GAMBARAN PSIKOLOGIS PASIEN HIV / AIDS SEBELUM DAN SESUDAH PENDAMPINGAN DI UPT PUSKESMAS KROMENGAN KABUPATEN MALANG

Prodi : PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN MALANG
Pengarang : M. ALFI WACHYUDI
Dosen Pembimbing : (1) Sugianto Hadi, SKM. MPH, (II) Dr. Ni Luh Putu Eka Sudiwati, SKp. M. Kes
Klasifikasi/Subjek : , ODHA, Gambaran Psikologis, Pendampingan
Penerbitan : , Malang: 2018.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK M. Alfi Wachyudi (2017). Gambaran Psikologis Pasien HIV/AIDS Sebelum dan Sesudah Pendampingan di UPT Puksesmas Kromengan. Karya Tulis Ilmiah Studi Kasus, Program Atudi DIII Keperawatan Malang, Jurusan Keperawatan, Politeknik Kemenkes Malang, Pembimbing (1) Sugianto Hadi, SKM. MPH, (II) Dr. Ni Luh Putu Eka Sudiwati, SKp. M. Kes Karya tulis Ilmiah ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran Psikologis Pasien HIV/AIDS Sebelum dan Sesudah Pendampingan di UPT Puskesmas Kromengan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi dan wawancara. Metode analisis data pada penelitian ini dengan menggunakan metode analisis tematik. Subyek penelitian ini dipilih dengan menggunakan teknik sampel kriteria. Subyek penelitian ini adalah ODHA yang terdata di UPT Puskesmas Kromengan Kabupaten Malang. Hasil penelitian ini menemukan bahwa kedua pasien memiliki perbedaan psikologis yang berbeda sebagai reaksi akibat terinfeksi HIV/AIDS. Reaksi yang dialami oleh kedua pasien dalam penelitian ini terjadi secara berurutan. Pasien pertama mengalami depresi, merasa tidak berguna dan dikucilkan keluarga maupun lingkungan. Sedangkan pasien kedua Keluarga tidak mau tahu atas penyakit yang diderita pasien, dan keluarga memberi batas dalam bersosialisasi dengan pasien, kedua subyek memiliki perbedaan kecenderungan penggunaan coping. Pasien pertama merasa di hargai dan di terima di lingkungan keluarga serta masyarakat positive reappraisal, sedangkan pasien kedua keluarga mengetahui dan menerima kembali klien cenderung menggunakan pencarian dukungan emosional sosial. Kata Kunci : ODHA, Gambaran Psikologis, Pendampingan



Lampiran

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]