Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG MENSTRUASI DENGAN TINGKAT KECEMASAN MENGHADAPI MENARCHE PADA REMAJA PUTRI DI SDN CEMOROKANDANG 01 DAN 02 KECAMATAN KEDUNGKANDANG KOTA MALANG TAHUN 2014
Prodi | : POLTEKES KEMENKES MALANG PRODI DIII KEBIDANAN |
Pengarang | : MEILINA ULFA FAZRIA |
Dosen Pembimbing | : Herawati Mansur, SST., M.Pd., M.Psi., ; Ika Yudianti, SST., M.Keb. |
Klasifikasi/Subjek | : , menstruasi, kecemasan, menarche |
Penerbitan | : , Malang: 2014. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : PUSAT-33-A- |
Jumlah | : 0 |
Abstraksi
ABSTRAK Fazria, Meilina Ulfa. 2014. Hubungan Pengetahuan Tentang Menstruasi dengan Tingkat Kecemasan Menghadapi Menarche pada Remaja Putri di SDN Cemorokandang 01 dan 02 – Malang. Karya Tulis Ilmiah, Prodi DIII Kebidanan Malang Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Malang, Pembimbing I : Herawati Mansur, SST., M.Pd., M.Psi., Pembimbing II : Ika Yudianti, SST., M.Keb. Pengetahuan dan reaksi saat menghadapi menstruasi pertama bergantung pada beberapa faktor. Pengetahuan tentang menstruasi penting agar mampu melakukan penyesuaian diri baik fisik maupun psikologis seperti kecemasan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan pengetahuan tentang menstruasi dengan tingakat kecemasan menghadapi menarche pada remaja putri di SDN Cemorokandang 01 dan 02 - Malang. Penelitian ini menggunakan desain analitik korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi yang digunakan adalah siswi SDN Cemorokandang 01 dan 02 yang telah mengalami menarche sebanyak 20 siswi. Sampel yang digunakan adalah seluruh anggota populasi yaitu sebanyak 20 siswi dan teknik total sampling. Analisa data yang digunakan adalah Spearman Rank dengan signifikasi 0,05. Hasil penelitian pengetahuan tentang menstruasi didapatkan sebanyak 2 orang (10%) berpengetahuan baik, 12 orang (60%) berpengetahuan cukup, dan 6 orang (30%) berpengetahuan kurang. Sedangkan untuk tingkat kecemasan yang dialami, terdapat 6 orang (30%) mengalami kecamasan ringan, 13 orang (65%) mengalami kecemasan sedang, dan 1 orang (5%) mengalami kecemasan berat. Dari hasil uji statistik Spearman Rank diperoleh nilai ρ hitung (0,98) > ρ tabel (0,45), maka terdapat hubungan antara pengetahuan tentang menstruasi dengan tingkat kecemasan menghadapi menarche pada remaja putri di SDN Cemorokandang 01 dan 02 Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Karena seluruh responden telah mendapatkan informasi tentang menstruasi sebelum mereka mengalami menarche, yang bersumber dari guru, orang tua, dan internet. Siswi kelas VI juga telah mendapatkan informasi tentang pubertas di mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam. Saran bagi responden supaya lebih aktif mencari informasi tentang tugas-tugas perkembangan di masa remaja. Kata Kunci: Kecemasan, menstruasi, pengetahuan