Karya Tulis Ilmiah



STUDI KASUS ASUHAN KEBIDANAN CONTINUITY OF CARE PADA NY N DI BPM I.G. AYU KARNINGSIH SAWOJAJAR-MALANG

Prodi : Polkesma Kebidanan
Pengarang : IHDA RIFKIYAWATI ZULMIN
Dosen Pembimbing : Dra. Susilaningsih, M.Kes, pembimbing (2) Heny Astutik, S.Kep., Ners., M.Kes.
Klasifikasi/Subjek : ,
Penerbitan : , Malang: 2015.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-25-A-
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Zulmin, Ihda Rifkiyawati, 2015, Studi Kasus Asuhan Kebidanan Continuity of care pada Ny N di BPM I.G Ayu Karningsih Sawojajar-Malang, Program Studi DIII Kebidanan Malang Poltekkes Kemenkes Malang, pembimbing (1) Dra. Susilaningsih, M.Kes, pembimbing (2) Heny Astutik, S.Kep., Ners., M.Kes. Kata kunci : asuhan kebidanan, continuity of care Bidan sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan ibu dan anak, memiliki posisi penting dan strategis terutama dalam penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) dan angka kesakitan serta Angka Kematian Bayi (AKB) yang masih tinggi di Indonesia yaitu pada tahun 2012 AKI 359 per 100 ribu kelahiran hidup dan AKB 32 per 1000 kelahiran hidup. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan asuhan kebidanan kehamilan, persalinan, nifas, bayi baru lahir/neonatus dan KB pada Ny N di BPM I.G Ayu Karningsih Sawojajar-Malang. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus, yaitu jenis prospektif dengan metode observasional. Subjek penelitian studi kasus ini adalah ibu hamil trimester III yang mengalami serangkaian peristiwa hamil, melahirkan, nifas dan KB disertai bayi yang dilahirkannya. Metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi, pengukuran dan studi dokumentasi. Instrumen dalam penelitian ini meliputi panduan wawancara, format pengkajian, lembar observasi dalam bentuk SOAP NOTE mengacu pada Kepmenkes RI nomor 938/Menkes/VIII/2007. Pengolahan data dilakukan dengan mendiskripsikan temuan-temuan dalam pengumpulan data yang dikonfirmasi dengan teori-teori. Berdasarkan hasil asuhan yang diberikan pada Ny N mulai dari kehamilan hingga nifas didapatkan bahwa terjadi beberapa masalah fisiologis yaitu ketidaknyamanan sehubungan dengan peningkatan frekuensi berkemih, ketidaktahuan cara mengatasi sakit punggung, ketidaktahuan ibu tentang proses involusi uterus, bengkak kaki sehubungan dengan gangguan sirkulasi pada kaki, dan demam, namun beberapa masalah tersebut dapat teratasi dan tidak terjadi komplikasi pada ibu maupun bayi, asuhan yang diberikan selama hamil, bersalin, nifas, bayi baru lahir/neonatus, hingga KB dapat berjalan lancar dan kondisi ibu serta bayi sehat. Asuhan kebidanan continuity of care pada Ny N di BPM I.G Ayu Karningsih ini dapat menjadi referensi dalam meningkatkan asuhan kebidanan secara umum.



Lampiran