Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
MOTIVASI IBU MEMBIMBING TODDLER (1-3 TAHUN) DALAM ORAL HYGIENE DI PAUD ADE IRMA SURYANI KELURAHAN RAMPAL CELAKET KECAMATAN KLOJEN KOTA MALANG
Prodi | : POLTEKKES KEMENKES MALANG PRODI DIII KEPERAWATAN |
Pengarang | : IMAM SUHANI SETIAWAN |
Dosen Pembimbing | : Pembimbing (Utama) Wahyuningsri, S.Pd, M.Kes, (Pendamping) Rossyana Septyasih, S.Kp, M.Pd |
Klasifikasi/Subjek | : , motivasi, ibu, toddler, oral hygiene |
Penerbitan | : , Malang: 2013. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : PUSAT-33-A- |
Jumlah | : 0 |
Abstraksi
ABSTRAK Motivasi Ibu Membimbing Toddler (1-3 tahun) Dalam Oral Hygiene Di PAUD Ade Irma Suryani Kelurahan Rampal Celaket Kecamatan Klojen Kota Malang. Imam Suhani Setiawan (2013) Karya Tulis Ilmiah Deskriptif Survei, Program Studi Keperawatan Malang, Jurusan Keperawatan, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, Pembimbing (Utama) Wahyuningsri, S.Pd, M.Kes, (Pendamping) Rossyana Septyasih, S.Kp, M.Pd. Anak usia toddler (1-3 tahun) berada dalam pada masa keemasan untuk aspek pertumbuhan dan perkembangan. Pada usia tersebut toddler memiliki keterbatasan dalam oral hygiene. Ibu mempunyai motivasi yang kuat untuk mendidik anak dalam oral hygiene pada toddler. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi motivasi ibu membimbing toddler (1-3 tahun) dalam oral hygiene di PAUD Ade Irma Suryani Kelurahan Rampal Celaket Kota Malang. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif survey. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dengan pertanyaan terbuka dan tertutup. Subjek penelitian dalam deskriptif survei ini yaitu berjumlah 30 orang ibu (responden) yang memiliki anak usia 1-3 di PAUD Ade Irma Suryani dan bersedia menjadi responden. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah total sampling. Kesimpulan dari penelitian menunjukkan bahwa 69,5% responden memiliki motivasi yang sedang dalam membimbing toddler dalam oral hygiene, dapat ditunjukkan dengan rata-rata motivasi intrinsik dan ektrinsik masing-masing sebesar 69% dan 70% dengan kriteria motivasi sedang. Motivasi intrinsik dipengaruhi oleh faktor minat. Motivasi ekstrinsik dipengaruhi oleh faktor pujian dan keinginan untuk meniru orang lain. Rekomendasi dari deskriptif survey ini bagi peneliti selanjutnya agar meniliti perilaku toddler dalam oral hygiene dengan melakukan metode pengumpulan data dengan teknik observasi dan wawancara. Kata Kunci : motivasi, ibu, toddler, oral hygiene