Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
HUBUNGAN WAKTU PEMAKAIAN AKDR DENGAN KADAR HAEMOGLOBIN PADA AKSEPTOR AKDR DI BPS ERNI KARTIKAWATI KECAMATAN DONOMULYO KABUPATEN MALANG
Prodi | : POLTEKKES KEMENKES MALANG PRODI DIV KEBIDANAN |
Pengarang | : SEPTI WULAN RARASARI |
Dosen Pembimbing | : Pembimbing I: Wandi S.Kep.Ners, M.Pd, Pembimbing II: Jenny J.S.Sondakh, M.Clin.Mid |
Klasifikasi/Subjek | : , Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR), Kadar Hemoglobin |
Penerbitan | : , Malang: 2013. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : PUSAT-33-A- |
Jumlah | : 0 |
Abstraksi
ABSTRAK Rarasari, Septi Wulan. 2013. Hubungan Waktu Pemakaian AKDR dengan Kadar Haemoglobin pada Akseptor di BPS Erni Kartikawati Kecamatan Donomulyo Kabupaten Malang. Karya Tulis Ilmiah. Program Studi DIV Kebidanan Klinik Malang, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang. Pembimbing I: Wandi S.Kep.Ners, M.Pd, Pembimbing II: Jenny J.S.Sondakh, M.Clin.Mid AKDR merupakan alat kontrasepsi dalam rahim yang memiliki keunggulan berjangka panjang dan menunda kehamilan. Namun AKDR juga memiliki efek samping yang umum terjadi seperti haid lebih lama dan banyak, perubahan siklus haid, atau dapat juga haid lebih sakit. Efek samping tersebut jika tidak segera ditangani maka dapat mengarah ke komplikasi. Dampak dari perdarahan secara rutin atau terus menerus adalah anemia. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan di BPS Erni Kartikawati jumlah akseptor AKDR sampai bulan Februari 2013 sebanyak 27 akseptor. Dari 9 akseptor AKDR yang telah dilakukan kunjungan rumah ketika diwawancarai tentang efek samping selama penggunaan AKDR, 5 akseptor diantaranya mengeluh haid banyak, 3 akseptor diantaranya mengeluh haid banyak dan disertai nyeri saat haid dan 1 akseptor mengatakan tidak mengalami keluhan apapun. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui hubungan waktu pemakaian AKDR dengan kadar haemoglobin. Desain penelitian yang digunakan adalah analitik korelasi dengan menggunakan rancangan cross sectional dengan populasi sebanyak 27 akseptor KB aktif AKDR dan jumlah sampel sebanyak 27 akseptor KB aktif AKDR. Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling. Pengumpulan data dengan cara pemeriksaan hemoglobin dan wawancara. Data disajikan dalam bentuk tabel, selanjutnya hasil penelitian di analisis dengan menggunakan uji Pearson Product Moment. Hasil penelitian didapatkan waktu pemakaian akseptor AKDR sebagian besar < 5 tahun, sedangkan kadar hemoglobin akseptor AKDR sebagian besar dalam kategori normal. Analisa dengan menggunakan uji Pearson Product Moment dan hasil yang didapatkan adalah harga t hitung (0,94) lebih kecil dari t tabel (2,060), sehingga Ho diterima dan H1 ditolak. Dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan waktu pemakaian AKDR dengan kadar hemoglobin akseptor di BPS Erni Kartikawati Kecamatan Donomulyo Kabupaten Malang. Kata Kunci: Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR), Kadar Hemoglobin