Karya Tulis Ilmiah



HUBUNGAN TINGKAT KONSUMSI ENERGI (PROTEIN, KARBOHIDRAT DAN LEMAK) TERHADAP STATUS GIZI REMAJA DITINJAU DARI KETERSEDIAAN ENERGI (PROTEIN, KARBOHIDRAT DAN LEMAK) PADA PENYELENGGARAAN MAKANAN DIPANTI ASUHAN NURUL ABYADH MALANG

Prodi : POLTEKKES KEMENKES MALANG PRODI DIII GIZI
Pengarang : Hestina Indriana
Dosen Pembimbing : bimbingan Hasan Aroni dan Tapriadi
Klasifikasi/Subjek : , gizi,energi, karbohidrat, lemak
Penerbitan : , Malang: 2013.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-33-A-
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAKSI Hestina indriana (2013). Hubungan Tingkat Konsumsi Energi (Protein, Karbohidrat dan Lemak) Terhadap Status Gizi Remaja Ditinjau Dari Ketersediaan Energi (Protein, Karbohidrat dan Lemak) Pada Penyelenggaraan Makanan Dipanti Asuhan Nurul Abyadh Malang. Karya tulis ilmiah, Program studi DIII Gizi Malang. Jurusan Gizi, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, dibawah bimbingan Hasan Aroni dan Tapriadi Remaja merupakan salah satu kelompok rentan gizi. Pada masa remaja, umumnya melakukan aktivitas lebih tinggi dibandingkan dengan usia lainnya, sehingga diperlukan zat gizi lebih banyak. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui hubungan tingkat konsumsi energi ( protein, karbohidrat dan lemak) terhadap status gizi remaja ditinjau dari ketersediaan energi (protein, karbohidrat dan lemak) pada penyelenggaraan makanan dipanti Asuhan Nurul Abyadh Malang. Metode penelitian ini menggunakan observasional dengan desain cross sectional. Sampel dan populasi dalam penelitian ini adalah remaja usia 10-20 tahun yang tinggal dipanti Nurul Abyadh Malang. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah total sampling dengan jumlah 52 responden. Pengambilan data ketersediaan energi (Protein, karbohidrat dan lemak) dilakukan dengan wawancara kepada pengasuh panti. Pengambilan data tingkat konsumsi energi (Protein, karbohidrat dan lemak) dilakukan dengan cara recall 6 x 24 jam dan status gizi dilakukan dengan cara pengukuran antropometri kemudian dihitung menggunakan Childhood growth chart (CDC). Hasil penelitian menunjukan bahwa, untuk ketersediaan energi, protein dan karbohidrat rata-rata tidak memenuhi kebutuhan, sedangkan untuk ketersediaan lemak memenuhi kebutuhan remaja. Sedangkan untuk Hasil uji statistik menunjukan bahwa Tidak ada hubungan yang bermakna antara tingkat konsumsi energi (protein, karbohidrat dan lemak) terhadap status gizi. Saran yang diberikan dalam karya tulis ilmiah ini adalah perlu diadakan pelatihan pada pengasuh panti mengenai pengetahuan gizi serta rata-rata porsi makanan yang disediakan. Kata kunci : Ketersediaan Energi (Protein, karbohidrat dan lemak). Tingkat konsumsi energi (Protein, karbohidrat dan lemak) dan status gizi



Lampiran