Karya Tulis Ilmiah



GAMBARAN PENGETAHUAN CUCI TANGAN SEBELUM DAN SESUDAH DILAKUKAN PENYULUHAN KESEHATAN PADA ANAK SD KELAS V DI SDN KARANGBESUKI 1 KOTA MALANG

Prodi : POLTEKKES KEMENKES MALANG PRODI DIII KEPERAWATAN
Pengarang : ACHMAD NUR MUHAIMIN
Dosen Pembimbing : Dra. Goretti Maria Sindarti, M.Kes , Fiasriel Lundy, Skep Ns, M.Kes
Klasifikasi/Subjek : , pengetahuan, cuci tangan
Penerbitan : , Malang: 2013.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-33-A-
Jumlah : 1

Abstraksi

ABSTRAK Gambaran Pengetahuan Cuci Tangan Sebelum dan Sesudah dilakukan Penyuluhan Kesehatan Pada Anak Sekolah Dasar Kelas V Di SDN Karang Besuki 1 Kota Malang. Karya Tulis Ilmiah Deskriptif Survey, Program Studi DIII Keperawatan Malang, Jurusan Keperawatan, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, Pembimbing : (Utama) Dra. Goretti Maria Sindarti, M.Kes , (Pendamping) Fiasriel Lundy, Skep Ns, M.Kes Mencuci tangan adalah membasahi tangan dengan air mengalir untuk menghindari penyakit, agar kuman yang menempel pada tangan benar-benar hilang. Pengetahuan adalah merupakan hasil dari tahu dan ini terjadi setelah seseorang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui tingkat pengetahuan sebelum dan sesudah dilakukan penyuluhan. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif survey. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Sampel yang digunakan adalah Siswa kelas V Sekolah Dasar dengan jumlah responden sebanyak 31 siswa, yang dilaksanakan pada tanggal 16 Juli 2013. Gambaran pengetahuan cuci tangan sebelum dilakukan penyuluhan kesehatan tentang cuci tangan pada anak SD kelas V didapatkan paling banyak responden berkategori baik sejumlah 19 siswa (61%) dan untuk kategori cukup sejumlah 12 siswa (39%). Sedangkan hasil dari pengisian kuesioner sesudah dilakukan penyuluhan kesehatan tentang cuci tangan seluruh responden termasuk dalam kategori baik sejumlah 31 siswa (100%) hasil penelitian ini sebelum dan sesudah dilakukan penyuluhan kesehatan menunjukkan tingkat pengetahuan yang baik, hal ini dikarenakan pihak sekolah telah melakukan penyuluhan kesehatan tentang cuci tangan sehingga mempengaruhi tingkat pengetahuan siswa SD kelas V. dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengetahuan cuci tangan pada anak SD kelas V sebelum dan sesudah dilakukan penyuluhan kesehatan teradi perubahan, yaitu dari 61% menjadi 100%. Rekomendasi penelitian yang akan datang hendaknya dalam pemilihan sampel memiliki kriteria yang lebih spesifk dan responden lebih banyak agar pengambilan kesimpulan dapat digeneralisasikan. Kata Kunci : Pengetahuan, Cuci Tangan, Anak SD Kelas V



Lampiran