Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
PERILAKU CUCI TANGAN PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SDN PERCOBAAN 2 MALANG
Prodi | : POLTEKKES KEMENKES MALANG PRODI DIII KEPERAWATAN |
Pengarang | : NUR HANIFAH |
Dosen Pembimbing | : Rossyana Septyasih, S.Kp, M.Pd, dan Erlina Suci Astuti, S.Kp, Ns, M.Kep. |
Klasifikasi/Subjek | : , |
Penerbitan | : , Malang: 2015. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : PUSAT-33-A- |
Jumlah | : 0 |
Abstraksi
ABSTRAK Perilaku Cuci Tangan Pada Anak Usia Sekolah di SDN Percobaan 2 Malang. Nur Hanifah (2015) Karya Tulis Ilmiah Deskriptif Survei, Program Studi D III Keperawatan Malang, Jurusan Keperawatan, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang. Pembimbing: (1) Rossyana Septyasih, S.Kp, M.Pd, (2) Erlina Suci Astuti, S.Kp, Ns, M.Kep. Kata Kunci: Anak Usia Sekolah, Perilaku, Cuci Tangan Anak usia sekolah merupakan anak yang berumur 6-18 tahun yang memiliki masa pertumbuhan yang masih sangat cepat dan aktif belajar. Pada masa sekolah anak akan mengalami perubahan dalam berperilaku. Cuci tangan merupakan hal yang sangat berpengaruh pada kesehatan anak usia sekolah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perilaku cuci tangan yang meliputi pengetahuan dan tindakan cuci tangan pada saat sebelum dan sesudah makan/jajan, sesudah dari kamar mandi, dan setelah bermain pada anak usia sekolah di SDN Percobaan 2 Malang. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif suvei dengan sampel sebanyak 32 responden. Penelitian ini dilakukan mulai tanggal 4 April 2015 menggunakan instrument berupa kuisioner dan lembar observasi. Hasil pengolahan data didapatkan bahwa perilaku cuci tangan pada anak usia sekolah baik meliputi, domain perilaku (pengetahuan) tentang cuci tangan (96%) baik, dan domain perilaku (tindakan) tentang cuci tangan (37%) baik, (37%) cukup baik. Diharapkan melalui hasil penelitian ini anak usia sekolah mampu meningkatkan motivasi dan menerapkan perilaku cuci tangan yang baik dengan bantuan guru serta teman sebaya.