Karya Tulis Ilmiah



TERAPI EDUKASI GFCF PADA ORANG TUA PENDERITA AUTIS

Prodi : Polkesma Gizi
Pengarang : RINA ALFIANI
Dosen Pembimbing : Rinawati Basuki, M.Kes.
Klasifikasi/Subjek : ,
Penerbitan : , Malang: 2015.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-25-A-
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRACT Rina Alfiani, 2015. Terapi Edukasi GFCG pada Orang Tua Penderita Autis. Dibawah bimbingan drg. Rinawati Basuki, M.Kes. Autis merupakan salah satu gangguan pada anak yang ditandai munculnya gangguan dan keterlambatan dalam bidang kognitif, komunikasi, dan interaksi sosial. Setiap tahun prevalensi penderita autis di Indonesia mengalami peningkatan. Salah satu upaya preventif bagi penderita autis yaitu melalui terapi makanan. Terapi makanan yang biasa diterapkan adalah diet GFCF atau menghindari produk makanan dan minuman yang mengandung gluten dan kasein. Tujuan penelitian ini adalah untuk penataalaksanaan Terapi Edukasi Diet Gluten Free Casein Free Pada Penderita Autis. Jenis penelitian adalah penelitian observasional analitik dengan desain case studies pada penderita Autis.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah melakukan pengamatan selama 3 bulan dan setelah pemberian edukasi edukasi tentang diet Gluten Free Casein Free terdapat perubahan dalam perilaku subjek penelitian, yaitu kosa kata yang dapat diucapkan oleh subjek penelitian semakin banyak, dan nafsu makan subjek penelitian semakin bertambah. Walaupun begitu pembatasan diet yang telah dilakukan dengan ketat tidak secara langsung menyembuhkan, namaun secara signifikan dapat mengurangi gejala. Kata kunci : Terapi Edukasi, Diet Gluten Free Casein Free, Autis



Lampiran