Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
IMPLEMENTASI PROGRAM ELECTRONIC CODE GUNA MEMPERSINGKAT WAKTU PENGKODEAN DIAGNOSA PENYAKIT DI PUSKESMAS PANDANWANGI KOTA MALANG TAHUN 2016IMPLEMENTASI PROGRAM ELECTRONIC CODE GUNA MEMPERSINGKAT WAKTU PENGKODEAN DIAGNOSA PENYAKIT DI PUSKESMAS PANDANWANGI KOTA MALANG TAHUN 2016
Prodi | : PRODI DIII PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN |
Pengarang | : Nur Aishya |
Dosen Pembimbing | : Rinawati1, Bernadus2 |
Klasifikasi/Subjek | : , |
Penerbitan | : , Malang: 2016. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : PUSAT-27-A- |
Jumlah | : 0 |
Abstraksi
ABSTRAK Nur Aishya, 2016 “Implementasi Program Electronic Code Guna Mempersingkat Waktu Pengkodean Diagnosa Penyakit Di Puskesmas Pandanwangi Kota Malang Tahun 2016” Jurusan Perekam Medis dan Informasi Kesehatan. (Dibawah bimbingan Rinawati1, Bernadus2) Kurangnya tenaga perekam medis di Puskesmas seringkali peran profesi tersebut diambil alih oleh tenaga kesehatan ataupun tenaga non-kesehatan. Proses kodefikasi yang seharusnya dilakukan oleh perekam medis akhirnya dilakukan oleh dokter ruangan. Tujuan dari penelitian ini adalah Mengetahui perbedaan waktu pengisian diagnosa penyakit menggunakan buku ICD-10 dan menggunakan Program Electronic Code di Puskesmas. Metode penelitian yang digunakan adalah pra experiment One Group Pretest Posttest. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 86 berkas rekam medis yang akan diberi kodefikasi penyakit pada tanggal 4, 5, 11, 12 April 2016. Responden dalam penelitian ini adalah salah satu dokter yang memberi kodefikasi diagnosa penyakit secara manual dan menggunakan program. Data dianalisis dengan menggunakan uji Paired t-Test. Out put dari SPSS mengenai rata-rata waktu sebelum program diterapkan adalah 47,777 detik dan waktu sesudah diterapkan program adalah 5,879 detik. Dengan signifikan 0,000 yang artinya < 0,05 maka Ho ditolak atau dengan kata lain adanya perbedaan waktu sesudah dan sebelum diterapkannya program. Kata kunci : Waktu pemberian kodefikasi diagnosa, Buku ICD-10 Volume 1 dan 3, Program Electronic Code