Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
PENGARUH PENYULUHAN DENGAN MEDIA BUKU SAKU, VIDEO PEMBELAJARAN, BENDA KONKRET TERHADAP PENGETAHUAN, SIKAP, KETERAMPILAN CUCI TANGAN DAN PANGAN JAJANAN ANAK SEKOLAH PADA SISWA KELAS IV DI SDN 1 BANJAREJO
Prodi | : PROGRAM STUDI DIPLOMA III GIZI |
Pengarang | : RIKA DWI JAYANTI |
Dosen Pembimbing | : Ibnu Fajar, SKM., M. Kes. |
Klasifikasi/Subjek | : , Penyuluhan, Buku Saku, Video Pembelajaran, Benda Konkret |
Penerbitan | : , Malang: 2019. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 0 |
Abstraksi
ABSTRAK Rika Dwi Jayanti. 2019. Pengaruh Penyuluhan Dengan Media Buku Saku, Video Pembelajaran, Benda Konkret Terhadap Pengetahuan, Sikap, Keterampilan Cuci Tangan dan Pangan Jajanan Anak Sekolah Pada Siswa Kelas IV Di SDN 1 Banjarejo. Karya Tulis Ilmiah, Program Studi D-III Gizi, Jurusan Gizi, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang. Di bawah bimbingan Ibnu Fajar, SKM., M. Kes. Pencapaian status gizi optimal dipengaruhi oleh: 1) penyebab langsung, terdiri dari asupan pangan termasuk PJAS, 2) penyebab tidak langsung, salah satunya terdiri dari hygiene sanitasi termasuk CTPS, dan 3) akar masalah. Penelitian dilakukan karena adanya kesenjangan antara harapan dengan kondisi nyata yang ada di sekolah. Ceramah, diskusi, dan demonstrasi dipilih sebagai metode dalam penyuluhan. Buku saku, video pembelajaran, dan benda konkret dipilih sebagai media dalam penyuluhan sesuai dengan tujuan yang diharapkan yaitu untuk mengetahui pengaruh penyuluhan terhadap pengetahuan, sikap, keterampilan siswa/i tentang CTPS dan PJAS. Jenis penelitian ini adalah pre-eksperimental dengan rancangan one group pretest-posttest design yang dilaksanakan di SDN 1 Banjarejo, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang pada bulan Februari 2019 dengan subyek sejumlah 21 siswa/i kelas IV. Data yang diambil meliputi pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Instrumen yang digunakan yaitu tes berbentuk soal pretest-posttest. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji normalitas Shapiro-Wilk (p-value<0,05) dan dilanjutkan dengan uji hipotesis Wilcoxson Sign Test dengan bantuan program komputer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 95% siswa/i memiliki pengetahuan rendah (pre-test), 71% siswa/i memiliki pengetahuan sedang (post-test), hasil statistik menunjukkan p-value<0,05 dan peningkatan nilai mean sebesar 43,36. Sebanyak 95% siswa/i (pre-test) dan 100% siswa/i (post-test) memiliki sikap baik, hasil statistik menunjukkan p-value<0,05 dan peningkatan nilai mean sebesar 12,13. Sebanyak 90% siswa/i memiliki keterampilan kurang (pre-test), 52% memiliki keterampilan sedang (post-test), hasil statistik menunjukkan p-value<0,05 dan peningkatan nilai mean sebesar 47,36. Saran dari penelitian ini adalah media buku saku, video pembelajaran, dan benda konkret dapat digunakan dalam penyebaran informasi CTPS dan PJAS kepada responden yang dilakukan oleh enumerator. Kata Kunci : Penyuluhan, Buku Saku, Video Pembelajaran, Benda Konkret, Pengetahuan, Sikap, Keterampilan, CTPS, dan PJAS