Karya Tulis Ilmiah



PROSES ASUHAN GIZI TERSTANDART PADA PASIEN BALITA DENGAN DIAGNOSIS MEDIS PNEUMONIA DI RUANG BOUGENVIL II INSTALANSI RAWAT INAP PUSKESMAS PONCOKUSUMO KABUPATEN MALANG

Prodi : DIPLOMA III GIZI
Pengarang : STANI STANIA ARFAQI
Dosen Pembimbing : S. Rum Teguh K, SKM, M. Kes
Klasifikasi/Subjek : , GIZI
Penerbitan : , Malang: 2020.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

xii ABSTRAK STANI STANIA ARFAQI, 2020. Proses Asuhan Gizi Terstandar Pada Pasien Balita dengan Diagnosis Medis Pneumonia Di Ruang Bougenvil II Instalansi Rawat Inap Puskesmas Poncokusumo Kabupaten Malang. Pembimbing : Sutomo Rum Teguh K, SKM, M. Kes Latar Belakang : Salah satu pelayanan kesehatan yang harus dalam suatu Institusi Pelayanan Kesehatan adalah pelayanan gizi sebagai upaya memperbaiki dan meningkatkan gizi makanan baik secara kelompok maupun individu yang kegiatannya meliputi pengkajian data, diagnosis gizi, intervensi gizi, monitoring dan evaluasi. Bentuk dari pelayanan gizi di Institusi Pelayanan Kesehatan salah satunya adalah kegiatan PAGT (Proses Asuhan Gizi Terstandart). Pneumonia merupakan penyakit menular dan mematikan dan sering terjadi di Indonesia. Di Indonesia, pneumonia menempati urutan terbesar ke dua angka kematian pada bayi dan balita setelah diare. Menurut riskesdas pneumonia di Indonesia mengalami kenaikan dari tahun 2013 sampai tahun 2018 yaitu 1,6% (2013) menjadi 2% (2018). Jawa timur adalah salah satu provinsi dengan tingkat pneumonia tertinggi ke dua di Indonesia. Tujuan : Mampu melakukan asuhan gizi pada pasien Pnemonia di puskesmas yang meliputi analisis tentang pengkajian, perencanaan, penerapan dan evaluasi pada pasien rawat inap balita pneumonia di Puskesmas Poncokusumo Kabupaten Malang. Metode Penelitian : Jenis penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan desain penelitian studi kasus yaitu penelitian observasi yang dilakukan dalam kurun waktu tertentu sesuai dengan tujuan penelitian yaitu mengetahui proses asuhan gizi terstandart pada pasien balita dengan diagnosis medis pneumonia di ruang bougenvil II instalansi rawat inap puskesmas poncokusumo kabupaten Malang. Hasil : Hasil asuhan gizi pada responden menunjukkan bahwa status gizi pasien masih dalam kategori kurang. Kata Kunci : asuhan gizi, balita, pneumonia



Lampiran

[ Sampul Depan ]

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]