Karya Tulis Ilmiah



PENGARUH EDUKASI DENGAN METODE DEMONSTRASI TERHADAP PENGETAHUAN,SIKAP DAN TINDAKAN CUCI TANGAN PAKAI SABUN PADA ANAK DI SDN 2 BESUKI KABUPATEN SITUBONDO

Prodi : STR PROMOSI KESEHATAN
Pengarang : PUTRI RAFIKA MEGA DEWI
Dosen Pembimbing : Drs. Moh Zainol Rachman, S.ST,M.Kes, Wandi, S.Kep.Ners, M.Pd
Klasifikasi/Subjek : , Cuci Tangan Pakai Sabun, Demostrasi, Pengetahuan, Sikap dan Tindakan
Penerbitan : , Malang: 2023.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Salah satu upaya pencegahan penyakit adalah cuci tangan pakai sabun, beberapa anak usia SD di Besuki Kabupaten situbondo ditemukan tidak mencuci tangan ketika sebelum dan sesudah beraktifitas karena kurangnya informasi mengenai cara cuci tangan pakai sabun yang baik dan benar sesuai dengan standar WHO, beberapa sarana dan prasarana cuci tangan kurang memadai. Ada beberapa cara mengajarkan anak terkait teknik cuci tangan dengan baik, salah satunya memberikan edukasi kesehatan menggunakan metode demonstrasi langsung dengan mempraktikkan teknik cuci tangan. Metode demonstrasi juga dapat mengembangkan keterampilan mencuci tangan sehingga anak menjadi terbiasa untuk mencuci tangan. Penelitian ini bertujuan mengetahui Pengaruh Edukasi Metode Demonstrasi Terhadap Pengetahuan,Sikap Dan Tindakan Cuci Tangan Pakai Sabun Pada Anak Di SDN 2 Besuki Kabupaten Situbondo. Jenis penelitian ini kuantitatif menggunakan desain pre eksperimen one group pre-post test dengan sampel 63 responden menggunakan teknik proporsional random sampling. instrumen pengumpulan data dengan kuisioner dan lembar observasi. analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat (uji Wilcoxon). Hasil penelitian didapatkan peningkatan pengetahuan, sikap dan tindakan sebelum dan sesudah diberikan intervensi menggunakan metode demostrasi. Tingkat pengetahuan kategori baik 4,8% meningkat menjadi 88,9%, sikap dengan kategori positif 33,3% meningkat menjadi 57,1% dan tindakan dengan kategori baik 0% menjadi 66,7%. Hasil uji wilcoxon menunjukan adanya pengaruh yang signifikan pengetahuan,sikap dan tindakan sebelum dan sesudah diberikan intervensi dengan nilai p-value=0.000 artinya ada pengaruh edukasi dengan metode demonstrasi terhadap pengetahuan,sikap dan tindakan cuci tangan pakai sabun pada anak di SDN 2 Besuki Kabupaten Situbondo. Diharapkan siswa meningkatkan dan menerapkan cuci tangan dengan benar sehingga menjadi kebiasaan serta sekolah memberikan sarana dan prasarana yang memadai dan mengaplikasikan cara cuci tangan pakai sabun berkesinambungan. Kata Kunci : Cuci Tangan Pakai Sabun, Demostrasi, Pengetahuan, Sikap dan Tindakan



Lampiran

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]