Karya Tulis Ilmiah



PENGETAHUAN PASIEN JKN-KIS RAWAT INAP TERHADAP MANFAAT JAMINAN KESEHATAN DI RSUD NGUDI WALUYO WLINGI KABUPATEN BLITAR

Prodi : D III REKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN
Pengarang : ADILO MUHAMAD AZMIRANDA
Dosen Pembimbing : Puguh Priyo Widodo. Amd.RMIK.,S.Si,.M.MRS
Klasifikasi/Subjek : , REKAM MEDIS,INFORMASI KESEHATAN
Penerbitan : , Malang: 2020.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Pengetahuan Pasien JKN-KIS Rawat Inap Terhadap Manfaat Jaminan Kesehatan di RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, Adilo Muhamad Azmiranda (2020). Laporan Tugas Akhir Penelitian Deskriptif. Program Studi D-3 Asuransi Kesehatan. Penguji Eko Rahman Setiawan, SKM, MKM. Pembimbing Puguh Priyo Widodo, Amd. RMIK, S.Si, MMRS, AAAK. Kata Kunci : Pengetahuan, Pasien, JKN-KIS, Rawat Inap, Rumah Sakit Faktor yang mempengaruhi pemanfaatan pelayanan Jaminan Kesehatan yaitu pengetahuan, sikap, dan dukungan keluarga. Pengetahuan masyarakat tentang JKN masih sangat kurang terutama didaerah tertinggal sehingga pelayanan kesehatan yang tersedia tidak dimanfaatkan secara optimal. Tingkat pendidikan yang tinggi dapat memperkaya pemahaman masyarakat terhadap pemanfaatan pelayanan kesehatan. Pengetahuan masyarakat yang kurang baik mengenai JKN menyebabkan rendahnya pemanfaatan pelayanan kesehatan Rumah Sakit. Faktor eksternal juga mempengaruhi pemanfaatan pelayanan Jaminan Kesehatan karena kurangnya penyebarluasan informasi berupa sosialisasi tentang informasi Jaminan Kesehatan kepada masyarakat dan sehingga masyarakat tidak mendapatkan informasi yang akurat dan merata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan pasien JKN-KIS rawat inap terhadap manfaat jaminan kesehatan di RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Kab. Blitar. Metode yang digunakan yaitu metode penelitian Deskriptif. Objek penelitian yang digunakan adalah pasien JKN-KIS rawat inap di RSUD Ngudi Waluyo Wlingi dari tanggal 5 Januari sampai 15 Januari 2020. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara pemberian kuesioner (angket) kepada pasien yang menyetujui untuk menjadi responden kami. Data analisa secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk tabel dan narasi. Hasil Penelitian yang dilakukan dari bulan Desember 2019 sampai Januari 2020 terdapat 12 responden (40%) kategori “Baik”, 18 responden (60%) kategori “Cukup”, dan 0 responden (0%) kategori “Kurang Baik”. Terdapat hubungan pengetahuan tentang Manfaat Jaminan kesehatan dengan karakteristik responden di RSUD Ngudi Waluyo Wlingi.



Lampiran

[ Sampul Depan ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]