Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
PENGARUH PELATIHAN PIJAT BAYI TERHADAP KETERAMPILAN IBU HAMIL DALAM MELAKUKAN PIJAT BAYI DI BPM SUMIDYAH BLIMBING MALANG
Prodi | : DIPLOMA IV Kebidanan Alih Jenjang |
Pengarang | : LUKIS FERDIANTI |
Dosen Pembimbing | : Rita Yulifah, SKp., M.Kep |
Klasifikasi/Subjek | : , training, skills, baby massage |
Penerbitan | : , Malang: 2018. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 0 |
Abstraksi
ABSTRAK Ferdianti, Lukis, 2018. Pengaruh Pelatihan Pijat Bayi Terhadap Keterampilan Ibu Hamil Dalam Melakukan Pijat Bayi Di BPM Sumidyah Blimbing Malang. Skripsi. Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan. Politeknik Kesehatan Malang. Pembimbing Utama : Rita Yulifah, SKp., M.Kep dan Pembimbing Pendamping : Wandi, S.Kep.Ners., M.Pd Periode penting dalam tumbuh kembang anak adalah pada usia 0-2 tahun karena pada masa ini pertumbuhan dasar akan mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan selanjutnya. Pada kenyataannya masih banyak bayi yang mengalami gizi kurang dikarenakan penyerapan nutrisi yang tidak adekuat. Salah satu upaya untuk mengatasinya menstimulasi dengan cara pijat bayi, karena salah satu manfaat pijat bayi yaitu meningkatkan berat badan bayi. Maka penting memberikan pelatihan kepada ibu hamil sebagai kesiapan menjadi seorang ibu dalam merawat bayinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelatihan pijat bayi terhadap keterampilan ibu hamil dalam melakukan pijat bayi. Dengan menggunakan rancangan quasi eksperiment dengan one group pre test-post test design. Sebanyak 13 sampel diambil secara total sampling dari ibu hamil UK 22-30 minggu di BPM Sumidyah Blimbing Malang Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi berupa checklist. Analisis data dilakukan dengan wilcoxon signed rank test. Didapatkan hasil keterampilan ibu hamil sebelum dilakukan pelatihan sebagian besar kurang terampil (61,5%). Keterampilan ibu hamil sesudah diberikan pelatihan adalah terampil sebesar (100%). Hasil uji hipotesis H0 ditolak dengan nilai signifikansi 0,001<0,05. Dapat disimpulkan bahwa pelatihan berpengaruh terhadap keterampilan ibu hamil di BPM Sumidyah Blimbing Malang, artinya pelatihan mempunyai kontribusi terhadap peningkatan keterampilan seseorang. Diharapkan tenaga kesehatan memberikan tambahan pendidikan pijat bayi pada saat pelaksanaan kelas ibu hamil. Kata Kunci :Pelatihan, Keterampilan, Pijat bayi
Lampiran
[ Sampul Depan ][ Sampul Dalam ]
File Lembar Keaslian : [ Unduh ]
File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]
File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]
File Abstraksi : [ Unduh ]
File Kata Pengantar : [ Unduh ]
File Daftar Isi : [ Unduh ]
File BAB-1 : [ Unduh ]
File BAB-2 : [ Unduh ]
File BAB-3 : [ Unduh ]
File BAB-5 : [ Unduh ]
File Daftar Pustaka : [ Unduh ]
File Lampiran : [ Unduh ]