Karya Tulis Ilmiah



PENGARUH RELAKSASI OTOT PROGRESIF TERHADAP KELUHAN MUAL DAN MUNTAH PADA PASIEN KEMOTERAPI DI RUMAH SAKIT LAVALETTE MALANG

Prodi : STR KEPERAWATAN
Pengarang : AHMAD HAYKAL ATTIZANI
Dosen Pembimbing : Marsaid, Supono, Rudi Hamarno
Klasifikasi/Subjek : , Mual dan muntah, Pasien kemoterapi, Relaksasi otot progresif
Penerbitan : , Malang: 2023.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Pasien kanker yang menjalani kemoterapi memiliki efek samping berupa mual muntah. Sehingga diperlukan terapi farmakologis dan nonfarmakologis untuk mencegah terjadinya mual muntah yang lebih parah. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh relaksasi otot progresif terhadap keluhan mual dan muntah pada pasien kemoterapi. Desain penelitian menggunakan quasy experiment. Metode pengambilan sampel convience sampling dengan menggunakan rumus slovin sehingga terdapat 70 responden yang akan dibagi menjadi kelompok kontrol dan perlakuan. Uji Analisa data dalam penelitian menggunakan uji Man Whitney untuk mengetahui pengaruh relaksasi otot progresif terhadap keluhan mual dan muntah pada pasien kemoterapi. Hasil uji Man Whitney didapatkan hasil bahwa p-value 0,000 yang berarti ada pengaruh relaksasi otot progresif terhadap penurunan keluhan mual dan muntah pasien kemoterapi. Pengaruh pemberian terapi farmakologi dan pemberian terapi relaksasi otot progresif berpengaruh terhadap penurunan keluhan mual dan muntah pasien kemoterapi. Sehingga disarankan agar pada pasien kemoterapi yang mengalami keluhan mual dan muntah dapat diberikan kolaborasi terapi farmakologi dan relaksasi otot progresif. Kata Kunci: Mual dan muntah, Pasien kemoterapi, Relaksasi otot progresif



Lampiran

[ Sampul Depan ]

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]