Karya Tulis Ilmiah



Kecepatan Pelayanan Pendaftaran Pasien Dikaitkan Dengan Penggunaan Aplikasi Pendaftaran Pasien Berbasis Desktop di Puskesmas Arjuno Kota Malang

Prodi : PRODI D-III PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN
Pengarang : Ni Made Indira Sari
Dosen Pembimbing : Diniyah Kholidah, ST., S.Gz., MPH
Klasifikasi/Subjek : , Speed, Patient Registration, Using Application.
Penerbitan : , Malang: 2018.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Sari, Ni Made Indira, 2018. “Kecepatan Pelayanan Pendaftaran Pasien Dikaitkan Dengan Penggunaan Aplikasi Pendaftaran Pasien Berbasis Desktop di Puskesmas Arjuno Kota Malang” Laporan Tugas Akhir. Program Studi Perekam Medis dan Informasi Kesehatan Poltekkes Malang. Pembimbing Diniyah Kholidah, ST., S.Gz., MPH Pendaftaran pasien merupakan awal proses pelayanan kesehatan. Berdasarkan survei pendahuluan yang dilakukan peneliti terhadap proses pendaftaran pasien di Puskesmas Arjuno Kota Malang, terdapat kendala yakni sistem pendaftaran dengan pencatatan register harian kunjungan pasien menggunakan Microsoft Excel dengan waktu tunggu pasien hingga penyediaan berkas pada poli tujuan kurang lebih 15 menit. Berdasarkan latar belakang tersebut, peneliti bermaksud mengembangkan sistem baru dengan aplikasi pendaftaran berbasis desktop yang dapat digunakan untuk membantu menyelesaikan kegiatan administrasi pendaftaran menjadi lebih cepat Hal ini diharapkan dapat mempermudah kinerja petugas serta dapat meningkatkan pelayanan pendaftaran. Penelitian ini menggunakan variable bebas (independent) dalam mengetahui implementasi penggunaan aplikasi pendaftaran berbasis desktop, dengan variable terikat untuk melihat perbedaan terhadap kecepatan pelayanan pendaftaran sebelum dan sesudah menggunakan aplikasi pendaftaran. Dengan sampel 100 pasien, kecepatan pelayanan pendaftaran sebelum menggunakan aplikasi pendaftaran hasil prosentasenya 73% pasien menunggu selama lebih dari 10 menit di loket pendaftaran. Kecepatan pelayanan pendaftaran pasien setelah menggunakan aplikasi pendaftaran hasil prosentasenya 16% pasien menunggu selama lebih dari 10 menit di loket pendaftaran. Dilihat dari hasil uji statistik SPSS Two Independent-Sample Kolmogorov-Smirnov menunjukan bahwa nilai Sig, yaitu 0.00 yang artinya H0 ditolak. Kesimpulannya bahwa ada perbedaan kecepatan pelayanan pendaftaran pasien rawat jalan sebelum dan sesudah menggunakan aplikasi pendaftaran. Kata Kunci : Kecepatan, Pendaftaran Pasien, Pengunaan Aplikasi.



Lampiran

[ Sampul Depan ]

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File Daftar Tabel : [ Unduh ]

File Daftar Gambar : [ Unduh ]

File Daftar Lampiran : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]