Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
STRATEGI PEMASARAN AGEN PT.PRUDENTIAL LIFE ASSURANCE DALAM MENDAPATKAN NASABAH ASURANSI KESEHATAN (Studi kasus dua agen PT. Prudential Life Assurance)
Prodi | : D3 ASURANSI KESEHATAN |
Pengarang | : SEKARDINI RACHMA WIDYAASTOETI |
Dosen Pembimbing | : Ngesti W Utami, S.Kp, M.Pd. |
Klasifikasi/Subjek | : , |
Penerbitan | : , Malang: 2020. |
Bahasa | : Bahasa Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 1 |
Abstraksi
Penelitian ini dilakukan dengan agen PT. Prudential Life Assurance. Prudential life assurance adalah bagian dari Prudential plc, yang termasuk dari perusahaan jasa keuangan terkemuka di Inggris. Diperlukan strategi pemasaran yang tepat untuk menghadapi persaingan bisnis yang kompetitif. Tujuan Penelitian ini adalah untuk melihat strategi pemasaran yang digunakan agen PT. Prudential Life Assurance dalam mendapatkan nasabah asuransi kesehatan dari segi segmentasi, positioning dan targeting, meninjau cara agen dalam mengembangkan kualitas komunikasi pemasaran yang efektif dan melihat cara agen mengatasi kendala dalam memasarkan produk asuransi kesehatan. Metode dalam penelitian ini menggunakan studi kasus kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara kemudian disajikan dalam teks, dan menarasikan hasil wawancara untuk mendapat hasil mengenai strategi pemasaran agen Prudential Indonesia dalam mendapatkan calon nasabah. Dari hasil penelitian diperoleh, untuk metode segmentation agen mengelompokan berdasarkan latar belakang calon nasabah. Metode positioning, agen melakukan pendekatan dengan calon nasabah. Dan untuk metode targeting agen meninjau calon nasabah dari kemungkinan resiko sebagai acuan penawaran produk asuransi. Agen mengembangkan kualitas komunikasi pemasarannya dengan terjun langsung ke masyarakat dan juga melalui media sosial. Dalam mengatasi kendala dalam pemasaran, agen memberi simulasi resume beserta gambaran kepuasan nasabah. Dari hasil tersebut penggunaan metode pemasaran lebih efisien digunakan, guna meningkatkan minat masyarakat terkait produk asuransi kesehatan.